Lewati ke pemutarLewatkan ke konten utamaLewati ke footer
  • kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Agama, Nasaruddin Umar datang ke Kedutaan Besar Vatikan untuk menyampaikan duka mendalam atas wafatnya Pemimpin Tertinggi Umat Katolik, Paus Fransiskus pada Selasa (22/4/2025).

Menteri Agama menyinggung kesepakatannya dengan mendiang Paus Fransiskus tentang menjaga alam.

Paus Fransiskus dikabarkan wafat pada Senin (21/04) di Vatikan pada pukul 7 pagi waktu setempat. Paus Fransiskus meninggal dunia satu hari setelah muncul di hadapan ribuan umat dalam perayaan hari Paskah pada Minggu (20/04/2025).

Paus Fransiskus, pemimpin pertama Gereja Katolik Roma yang berasal dari Amerika Latin, wafat dalam usia 88 tahun.

Baca Juga Umat Katolik di Kupang Doa Bersama saat Misa Harian untuk Paus Fransiskus di https://www.kompas.tv/nasional/588518/umat-katolik-di-kupang-doa-bersama-saat-misa-harian-untuk-paus-fransiskus

#pausfransiskus #meninggal #vatikan #menag

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/588527/pernyataan-menag-nasaruddin-saat-ke-kedubes-vatikan-usai-wafatnya-paus-fransiskus
Transkrip
00:00Kekerasan itu tidak ada tempatnya dalam dunia kemanusiaan, atas nama apapun juga apalagi agama,
00:25itu tidak boleh mempertahankannya kalau itu melegalkan kekerasan. Jadi kekerasan apapun alasannya tidak boleh diterima.
00:34Dan pernyataan yang kedua kami, bahwa sudah waktunya kita menggunakan bahasa agama untuk melihara lingkungan, memelihara seplanet, ya kan?
00:43Karena kalau bahasa formal, bahasa politik, bahasa hukum saja yang dipakai untuk melesterikan lingkungan, menyelamatkan lingkungan, ternyata tidak mempan.
00:50Nah kami berdua bersepakat bagaimana kalau kita menggunakan bahasa agama, bahasa hati, nurani manusia,
00:57mengajak kepada semua umat beragama apapun agamanya untuk memelihara alam semesta.
01:02Karena bagi kami berdua, makin cepat alam ini rusak, makin dunia ini cepat akan kiamat, ya kan?
01:10Nah tapi kalau kita makin menyehatkan bumi ini, melesterikan alam ini dengan baik, itu artinya kita menunda dunia ini kiamat, ya kan?
01:18Jadi kami percaya bahwa bahasa batin, bahasa agama ini sangat efektif untuk mengajak masyarakat itu untuk memelihara lingkungan.
01:27Jangan kita menodai sungai dengan cara menjadikannya WC umum atau tong sampah umum, ya kan?
01:35Kalau kita menyakiti manusia berdosa, menyakiti hewan, menyakiti tumbuh-tumbuhan tanpa alasan, itu pun juga dosa, kan?
01:42Mengotori sungai juga berdosa, jadi dosa itu bukan hanya mengganggu manusia, tapi mengganggu ciptaan alam yang lain, itu juga harus dianggap sebagai sebuah dosa.
01:52Nah inilah yang kami maksudkan, perlunya kita menggunakan bahasa agama dalam rangka menyehatkan alam semesta, lingkungan hidup ini.
01:59Saya kira begitu, kawan-kawan ya. Terima kasih.
02:01Terima kasih Pak.
02:31Terima kasih.

Dianjurkan