KOMPAS.TV - Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya memantau jalannya pemungutan suara ulang di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan pada Sabtu (19/04).
Dari pantauannya, Bima optimistis warga Banjarbaru akan menggunakan hak pilihnya. Pemungutan suara ulang Kota Banjarbaru digelar di 403 TPS.
PSU juga digelar di Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo. Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Utara memastikan seluruh persiapan PSU aman, meski sempat dihadapkan cuaca buruk.
Sementara itu, di Kabupaten Serang, Banten, KPU juga menggelar PSU Pilkada Serang. Pemungutan suara ulang diikuti dua pasangan calon bupati dan wakil bupati.
Baca Juga Kata KPU Soal Kesiapan dan Proses Pemungutan Suara Ulang Pilkada 2024 di 8 Kabupaten Kota di https://www.kompas.tv/nasional/587895/kata-kpu-soal-kesiapan-dan-proses-pemungutan-suara-ulang-pilkada-2024-di-8-kabupaten-kota
#pemungutansuaraulang #pilkada #kpu #psu
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/587911/pemungutan-suara-ulang-pilkada-2024-di-sejumlah-daerah-wamendagri-tinjau-tps-di-banjarbaru
Dari pantauannya, Bima optimistis warga Banjarbaru akan menggunakan hak pilihnya. Pemungutan suara ulang Kota Banjarbaru digelar di 403 TPS.
PSU juga digelar di Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo. Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Utara memastikan seluruh persiapan PSU aman, meski sempat dihadapkan cuaca buruk.
Sementara itu, di Kabupaten Serang, Banten, KPU juga menggelar PSU Pilkada Serang. Pemungutan suara ulang diikuti dua pasangan calon bupati dan wakil bupati.
Baca Juga Kata KPU Soal Kesiapan dan Proses Pemungutan Suara Ulang Pilkada 2024 di 8 Kabupaten Kota di https://www.kompas.tv/nasional/587895/kata-kpu-soal-kesiapan-dan-proses-pemungutan-suara-ulang-pilkada-2024-di-8-kabupaten-kota
#pemungutansuaraulang #pilkada #kpu #psu
Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/587911/pemungutan-suara-ulang-pilkada-2024-di-sejumlah-daerah-wamendagri-tinjau-tps-di-banjarbaru
Kategori
🗞
BeritaTranskrip
00:00Hari ini, Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan menggelar pemungutan suara ulang.
00:05Calon tunggal Wali Kota Banjarbaru, Lisa Halabi, gunakan hak suaranya di TPS 026, Kelurahan Sungai Besar.
00:23Ditemani suami dan anaknya, sekitar pukul 10 waktu Indonesia Tengah,
00:27calon tunggal Wali Kota Banjarbaru, Erna Lisa Halabi, datang ke TPS 026, Kelurahan Sungai Besar, untuk menggunakan hak suaranya.
00:37Lisa mengaku optimistis bisa mendapatkan suara lebih banyak dari kotak kosong.
00:42Hari ini, Wakil Menteri Dalam Negeri Bima Arya juga memantau jalannya pemungutan suara ulang di Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan.
01:00Dari pantauannya, Bima optimis warga Banjarbaru akan memberikan hak suaranya.
01:06Pemungutan suara ulang Kota Banjarbaru, Kalimantan Selatan digelar di 403 TPS.
01:13Pemungutan suara ulang ini dilakukan pasca putusan Mahkamah Konstitusi.
01:18Dalam Pilkada Serentak 2024, Pilkada Banjarbaru diikuti dua pasangan calon,
01:24Lisa Wartono dan pasangan Aditya Mufti Said Abdullah.
01:28Sebelum pemungutan suara digelar, pasangan nomor urut dua Aditya Mufti Said Abdullah didiskualifikasi.
01:36Namun, surat suara sudah terlanjur dicetak.
01:40Meski demikian, KPU Kota Banjarbaru tetap melaksanakan pemungutan suara dengan gambar dua paslon.
01:47MK menilai hal ini melanggar konstitusi karena KPU tidak menghadirkan kotak kosong sebagai pengganti paslon yang didiskualifikasi.
01:58Pemungutan suara ulang juga digelar di Kabupaten Gorontalo Utara, Gorontalo.
02:25Ketua KPU Kabupaten Gorontalo Utara bilang, sebuah kesiapan PSU dipastikan aman meski sempat dihadapkan cuaca burung.
02:35PSU diikuti tiga pasangan calon bupati dan wakil bupati,
02:39yakni paslon nomor urut satu Rony Imran Ramdan Mapalye,
02:43Paslon nomor urut dua Tarik Modanggu Nurjana Hasan Yusuf,
02:49dan paslon nomor urut tiga Muhammad Sidik Nur Muqsin Badar.
02:55PSU digelar sesuai dengan keputusan MK yang mendiskualifikasi salah satu calon bupati
03:01dan membatalkan hasil pilbuk Kota Gorontalo Utara pada 4 Desember 2024.
03:07Kita sudah siap sedia semua, dari 245 TPS dari timur sampai barat,
03:19semua petugas sudah siap dan insya Allah sehat dan kuat, dimudahkan dan dilancarkan.
03:25Target kita 85 persen, jika melebihi ya syukur dan insya Allah tidak turun dari kemarin 83 persen.
03:37Memang disini ada zona rawan dan sampai dengan tadi malam,
03:41Alhamdulillah masih cukup kondusif, aman, dan Alhamdulillah semua wilayah itu dijaga ketat oleh Teknik Polri.
03:48Zona merah ini informasi tadi malam, angkrek, kuandang, tomilito.
03:55Kondisi cuaca memang tadi malam kita ada hujan lebat ya, tadi malam hujan dan angin.
04:01Ada beberapa TPS yang tendanya juga ambruk,
04:05tapi Alhamdulillah sampai dengan jam 2 tadi pagi, dini hari, itu sudah dapat diatasi.
04:11Sementara itu di Kabupaten Serang, Banten, KPU hari ini melakukan pemungutan suara ulang pada Pilkada Kabupaten Serang.
04:22Pelaksanaan pemungutan suara ulang diikuti oleh 2 pasangan calon bupati dan wakil bupati Serang,
04:27yaitu pasangan nomor urut 1 Andika Haz Rumi Nanang Supriyata,
04:33dan pasangan nomor urut 2 Ratu Rahmatuz Zakiya Nazib Hamas.
04:37KPU Kabupaten Serang optimistis partisipasi di pemungutan suara ulang akan meningkat
04:44karena sosialisasi kepada masyarakat sudah dilakukan secara masif dan maksimal.
04:50Masyarakat diimbau dapat menjaga keamanan dan ketertiban selama berlangsungnya PSU
04:55hingga penghitungan perolehan suara.
04:58Alhamdulillah ada skendala tapi semuanya sudah diselesaikan.
05:04Misalkan kaitan dengan pemilih, karena harus bawa KTP itu sampai dijelaskan
05:09dan semuanya semangat medan lain-lain juga diselesaikan.
05:11Terima kasih.
05:18Terima kasih.
05:20Terima kasih.
05:23Terima kasih.
05:30Terima kasih.