• kemarin dulu
KOMPAS.TV - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadalia, mengaku tidak mengetahui bahwa gelar doktornya ditangguhkan oleh Universitas Indonesia (UI).

Meski demikian, ia menyatakan kesiapannya untuk merevisi disertasinya sesuai dengan permintaan kampus.

Bahlil memastikan bahwa ia tidak perlu menulis ulang disertasinya, melainkan hanya melakukan perbaikan.

Sebelumnya, UI menemukan beberapa pelanggaran dalam disertasi Bahlil, salah satunya terkait ketidakterbukaan dalam pengumpulan data. Temuan ini menjadi alasan utama di balik penangguhan gelar doktor yang ia peroleh.

#bahlil #disertasi #ui

Baca Juga Mendagri Tito: Penunjukan PT Lembah Tidar untuk Retret Kepala Daerah Sesuai Aturan di https://www.kompas.tv/nasional/578807/mendagri-tito-penunjukan-pt-lembah-tidar-untuk-retret-kepala-daerah-sesuai-aturan



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/578810/gelar-doktor-ditangguhkan-ui-bahlil-lahadalia-siap-revisi-disertasi

Dianjurkan