• kemarin dulu
KOMPAS.TV - Banjir bandang menerjang dua desa di Kecamatan Padarincang, Kabupaten Serang, akibat hujan deras yang mengguyur sejak Kamis (06/03/2025) malam hingga Jumat (07/03/2025) pagi.

Banjir tak hanya merendam ratusan rumah warga, tetapi juga memutus akses jalan utama yang menghubungkan Serang-Cinangka.

Desa Batu Kuwung dan Cipayung menjadi wilayah yang terdampak paling parah.

Akibat bencana ini, aktivitas warga lumpuh total. Warga berharap bantuan segera datang untuk memperbaiki infrastruktur yang rusak.

#banten #banjir

Baca Juga JHT Eks Karyawan Sritex Ditargetkan Cair Sepekan Sebelum Lebaran Idulfitri di https://www.kompas.tv/regional/578776/jht-eks-karyawan-sritex-ditargetkan-cair-sepekan-sebelum-lebaran-idulfitri



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578777/banjir-bandang-terjang-padarincang-akses-jalan-serang-cinangka-terputus

Dianjurkan