Qatar dan Italia Harus Berbagi Medali Emas Nomor Lompat Tinggi Putra

  • 3 tahun yang lalu
Atlet Qatar, Mutaz Barshim dan Atlet Italia, Gianmarco Tamberi harus berbagi medali emas nomor lompat tinggi putra Olimpiade Tokyo 2020 di Olympic Stadium. Kedua atlet harus berbagi podium utama setelah mencatatkan lompatan yang sama yakni setinggi 2,37 meter.



Dalam babak final, baik Barshim maupun Tamberi tidak sekalipun gagal dalam upayanya melakukan lompatan tertinggi. Akhirnya kedua atlet harus melakukan lompatan setinggi 2,39 meter untuk menentukan siapa yang berhak atas medali emas. Namun, keduanya gagal melakukannya dalam 3 kali percobaan. Kedua atlet pun sepakat berbagi medali emas. APTN.
Qatar dan Italia Harus Berbagi Medali Emas Nomor Lompat Tinggi Putra