Tinggalkan Muenchen, Robben Indikasikan Pensiun

  • 5 tahun yang lalu
Arjen Robben belum punya rencana matang soal kelanjutan masa depannya usai hengkang dari bayern Munchen pada akhir musim 2018 - 2019. Namun rencana pensiun sebagai pesepak bola masuk dalam opsi winger asal belanda itu. Masalah kebugaran dan cederanya yang kerap dilanda pada musim ini memaksanya untuk mengambil keputusan tersebut. Sejumlah klub dikaitkan dengan eks Chelsea itu,  diantaranya Inter Milan, PSV Eindhoven dan Groningen. Namun hingga saat ini Robben belum memberikan kepastian soal kelanjutan masa depannya. Namun ia Sudah memikirkan beberapa rencana untuk masa depannya, termasuk pensiun. AFP