• 15 jam yang lalu
MAKASSAR, KOMPAS.TV Serah terima jabatan Wali Kota Makassar disaksikan langsung oleh Wakil Gubernur Sulawesi Selatan, Fatmawati Rusdi.

Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, Munafri Arifudin dan Aliyah Mustika Ilham, memaparkan visi dan misi mereka di hadapan 50 anggota DPRD Kota Makassar.

Acara serah terima jabatan dilanjutkan dengan rapat paripurna DPRD Kota Makassar.

Dalam sambutannya, Wali Kota Makassar, Munafri Arifudin, menegaskan bahwa visi utamanya adalah menjadikan Makassar sebagai kota yang unggul, inklusif, aman, dan berkelanjutan.

Efisiensi anggaran menjadi fokus utama wali kota dan wakil wali kota, sesuai dengan instruksi Presiden agar kepala daerah mengurangi pengeluaran yang tidak penting.

Sementara itu, Wakil Wali Kota Makassar, Aliyah Mustika Ilham, menekankan pentingnya laporan anggaran dalam 3 tahun terakhir untuk mengukur efektivitas pengeluaran.

Sebagai langkah awal efisiensi anggaran dalam 100 hari kerja, Wali Kota Makassar menyebut telah berkoordinasi dengan dinas terkait untuk mengurangi kegiatan rapat di luar kantor pemerintahan.

Baca Juga Instruksi Prabowo ke Kepala Daerah, Diungkap Wali Kota Solo hingga Wagub Banten di https://www.kompas.tv/nasional/577094/instruksi-prabowo-ke-kepala-daerah-diungkap-wali-kota-solo-hingga-wagub-banten

#makassar #serahterima #walikota #kepaladaerah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/578088/serah-terima-jabatan-wali-kota-makassar-efisiensi-anggaran-jadi-fokus-utama

Dianjurkan