Menkumham Sebut Bebas Bersyarat Jessica Kopi Sianida Penuhi Ketentuan, Jalani 2 per 3 Masa Pidana

  • bulan lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Menteri Hukum dan HAM, Supratman Andi Atgas, menyebut keputusan pembebasan bersyarat terpidana kasus kopi sianida, Jessica Kumala Wongso, telah memenuhi ketentuan.

Ia juga tidak mempersoalkan jika Jessica mengajukan upaya peninjauan kembali.

Supratman mengatakan Jessica tiap tahunnya mendapatkan remisi, sehingga memungkinkan bagi Ditjenpas Kemenkumham untuk memberikan pembebasan bersyarat kepadanya.

Namun, Supratman menyebut akan memeriksa lebih lanjut apakah Jessica sudah menjalani dua per tiga masa pidana sebagai salah satu syarat menerima pembebasan bersyarat.

Baca Juga Mobil Mewah Terbakar di jalan Perintis Kemerdekaan Bandung Sambar Angkot, Api dari Kap Diterpa Angin di https://www.kompas.tv/video/532040/mobil-mewah-terbakar-di-jalan-perintis-kemerdekaan-bandung-sambar-angkot-api-dari-kap-diterpa-angin

#jessicabebasbersyarat #kasuskopisianida #ketentuanbebasbersyarat

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/532042/menkumham-sebut-bebas-bersyarat-jessica-kopi-sianida-penuhi-ketentuan-jalani-2-per-3-masa-pidana

Category

🗞
News

Dianjurkan