Bawaslu Petakan Potensi Kerawanan Pilkada 2024

  • kemarin dulu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Badan pengawas pemilu Sulawesi Selatan, memetakan potensi kerawanan pilkada tahun 2024. Temuan pelanggaran di pilkada jadi perhatian khusus, lantaran pilkada berbeda dengan pemilu.
Pemetaan potensi pelanggaran dilakukan bawaslu jelang pilkada serentak pada september mendatang. Pengawasan kini dilakukan pada proses coklik atau pencocokan data pemilih oleh pantarlih.

Kasus lain yang menjadi perhatian adalah keterlibatan ASN. Masyarakat pun dihimbau untuk melaporkan jika ditemukan keterlibatan asn dalam kampanye dan kegiatan politik lainnya. Sementara para kandidat yang masih menjabat ASN atau kepala daerah, juga jadi perhatian bawaslu, agar tidak menggunakan fasilitas negara dalam kampanye.

#bawaslu

#pilkada

#kerawananpilkada


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/519068/bawaslu-petakan-potensi-kerawanan-pilkada-2024