Kewajiban Anak terhadap Orang tua yang sudah meninggal

  • tahun lalu
Berbakti kepada orang tua telah menjadi kewajiban bagi setiap anak. Kewajiban ini harus dilakukan, baik ketika kedua orang tua masih hidup atau sudah meninggal dunia.
Rasulullah SAW pernah mengajarkan cara berbakti kepada kedua orang tua yang sudah meninggal.
Hal ini termaktub dalam hadits dari Abi Usaid Malik bin Rabi'ah as-Sa'idiy, ia berkata, "Pada suatu waktu kami duduk di samping Rasulullah SAW, tiba-tiba datanglah seorang laki-laki dari Bani Sa'idah lalu bertanya:

نا رسول الله هل بقي من بر أبوي شئ أراها به بعد مولينا؟ قال نعم الصلاة عليهما والاستغفار هنا وَإِنْفَاذُ عَهْدِهِمَا مِنْ بَعْدِهِمَا وَصِلَةُ الرَّحِمِ الَّتِي لَا تُوصَلُ إِلَّا بِهِمَا وَإِكْرَامُ صَدِيقِهِمَا

Artinya: "Wahai Rasulullah, apakah masih ada kesempatan untuk aku berbuat baik kepada kedua orang tuaku setelah mereka meninggal?" Lantas beliau menjawab, "Iya, ada empat hal. Pertama, menyolati keduanya. Kedua, memintakan ampunan untuk mereka. Ketiga, melaksanakan janji atau tugas mereka setelah wafat. Keempat, memuliakan teman sejawatnya serta selalu menjalin tali silaturahmi atau menjalin hubungan baik kepada mereka." (HR Abu Dawud, Ibnu Majah, dan Baihaqi)