Hindari Terjadinya Kerumunan, RSUDAM akan Buka Pendaftaran Vaksinasi Online

  • 3 tahun yang lalu
LAMPUNG, KOMPAS.TV Usai ramai diberitakan terkait gelar vaksinasi yang memicu kerumunan. RSUD Abdul Moeloek Bandar Lampung akan membuka pendaftaran vaksinasi secara daring (online).

Merespons kerumunan yang terjadi saat vaksinasi, pihak rumah sakit melalui ketua tim Vaksinator, Dr. Among Sari, mengatakan tidak menyangka bahwa jumlah warga yang datang untuk vaksinasi cukup antusias, yakni melebihi jumlah yang diperkirakan.

Ia juga menambahkan bahwa informasi terkait vaksinasi Covid-19 baru saja diumumkan pada Selasa (10/8) pagi.

"Warga sangat antusias karena kita baru share infonya subuh tadi. Jadi, sementara kita batasi 400 orang dulu." Ujarnya.

Sebelumnya, diketahui RSUD Abdul Moeloek Bandar Lampung menggelar vaksinasi massal tahap satu dan dua.

Pendaftaran vaksinasi dilakukan secara luring (offline) dan pihak rumah sakit membatasi hanya 400 dosis untuk tahap satu dan tahap dua. Hal ini bertujuan untuk meminimalisasi terjadinya penumpukan orang.

Total sekitar 5000 dosis vaksin yang tersedia di RSUD Abdul Moeloek Bandar Lampung. Nantinya, pelaksanaan vaksinasi kepada warga umum akan dilakukan seiring dosis vaksin yang masih tersedia.

Untuk selanjutnya, pihak RSUD Abdul Moeloek Bandar Lampung akan membuka pendaftaran vaksinasi secara daring (online), guna menghindari terjadinya kerumunan kembali.

#vaksinasi #daftaronline #rsudabdulmoeloekbandarlampung