KNKT Rilis Update Pencarian Black Box Sriwijaya Air SJ 182

  • 4 tahun yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV Ketua Komite Nasional Keselamatan Transportasi (KNKT) Soerjanto Tjahjono mengatakan tim gabungan telah mempersempit lokasi pencarian black box.

Namun sejak Minggu (10/01/2021) sore penyelaman sudah dilakukan di tiga titik, namun terkendala hujan deras sehingga pencarian dihentikan.

"Tadi malam jam 20.00 WIB turun lagi dengan perahu karet tanpa penyelam untuk memimpin pemasangan tri angel untuk mempersempit (pencarian) kedua black box dan tadi malam sudah diselesaikan. Mudah-mudahan sore ini bisa ditemukan," kata Soerjanto di Bandara Soekarno-Hatta, Senin (11/1/2021).

Black box sangat vital dalam proses investigasi kecelakaan pesawat, untuk itu KNKT mengerahkan kapal Baruna Jaya 4 ada peralatan tambahan untuk segera menemukan black box.

Sebelumnya ada dua sinyal yang dikeluarkan oleh black box, sehingga tim gabungan memberi marking.


Dianjurkan