Ribka Tjiptaning Muak Dengan Sistem BPJS

  • 5 tahun yang lalu
Ribka Tjiptaning bicara keras terkait sistem BPJS saat rapat bersama menteri kesehatan pada Rabu 6 November 2019. Ia meminta pemerintah jangan cari pembenaran, dengan mengatakan sudah membayar triliunan rupiah, padahal masih banyak rakyat yang tidak bisa membayar iuran BPJS, dan masih ditolak dari rumah sakit.

Lebih lanjut Ribka juga menegaskan Muak dengan iklan BPJS yang mengatakan gotong royong, yang sehat memberi yang sakit, semua tertolong. Menurutnya kata bung Karno bukan gotong royong yang begitu, kalau gotong royong orang dipaksa, itu pemerasan. “Kamu nggak kena, ini mandiri harus satu keluarga 5 orang, suruh ikut 5 orang, itu pemerasan”, ujarnya.

Untuk itu survei yang selama ini dilakukan BPJS untuk mengukur seseorang miskin atau tidak sudah tidak relevan. Karena menurutnya jaminan kesehatan wajib dimiliki dan dinikmati seluruh warga negara Indonesia. Untuk itu ia sangat menaruh harapan besar kepada Menkes Terawan untuk menyamakan pelayanan kesehatan, baru membicarakan terkait fasilitas kesehatan dan iuran

#ribkatjiptaning #bpjs #terawan #menkes

Dianjurkan