• kemarin
JAWA TENGAH, KOMPAS.TV - Banjir akibat jebolnya tanggul Sungai Tuntang di Grobogan, Jawa Tengah, memasuki hari kedua.

Genangan masih merendam sekitar 500 kepala keluarga di Desa Ringinkidul, Kecamatan Gubug dengan ketinggian air bervariasi antara 50 cm hingga 1 meter.

Selain dipicu curah hujan tinggi, banjir ini terjadi akibat jebolnya tanggul Sungai Tuntang pada Minggu lalu. Warga menyebut banjir yang terjadi untuk ketiga kalinya ini disebabkan oleh perbaikan tanggul yang tidak maksimal setelah banjir sebelumnya.

#banjir #grobogan #jawatengah

Baca Juga Sidang Tuntutan Penembakan Bos Rental oleh 3 Oknum TNI, Dituntut Dipecat Hingga Dipenjara di https://www.kompas.tv/nasional/579330/sidang-tuntutan-penembakan-bos-rental-oleh-3-oknum-tni-dituntut-dipecat-hingga-dipenjara

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/579332/rekaman-banjir-akibat-tanggul-sungai-tuntang-jebol-rendam-500-kk-di-grobogan-bencana-banjir

Dianjurkan