• kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Di hari pertama ibadah puasa, Masjid Istiqlal menyediakan 5.000 porsi makanan gratis untuk buka puasa bersama.

Jemaah dipersilakan berbuka di Istiqlal tanpa perlu mendaftar ke pengelola masjid.

Inilah suasana buka puasa perdana di Masjid Istiqlal. Jemaah sudah hadir sejak selepas salat Ashar untuk ikut berbuka puasa. Tidak hanya di pelataran, warga juga memenuhi bagian dalam masjid untuk menikmati hidangan bersama.

Sebanyak 4.000 porsi takjil dan makanan disediakan setiap Senin hingga Jumat, sedangkan pada akhir pekan jumlahnya meningkat menjadi 5.000 porsi.

Warga dari Jakarta maupun luar Jakarta bisa ikut berbuka puasa bersama di Masjid Istiqlal secara gratis dan tanpa perlu mendaftar.

#istiqlal #bukapuasa #makanan

Baca Juga Cerita Kesedihan Warga Gaza di Bulan Ramadan | PERSIAPAN RAMADAN di https://www.kompas.tv/internasional/577387/cerita-kesedihan-warga-gaza-di-bulan-ramadan-persiapan-ramadan

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/nasional/577391/masjid-istiqlal-sediakan-5-000-porsi-makanan-gratis-untuk-buka-bersama-persiapan-ramadan

Kategori

🗞
Berita

Dianjurkan