• minggu lalu
Kehidupan Wulan (Mikha Tambayong), perempuan cerdas yang bekerja di sebuah perusahaan investasi. Ia dikenal sebagai perempuan yang berpikiran modern dan tidak percaya klenik. Namun, kehidupan Wulan berubah drastis setelah anggota keluarganya mengalami teror aneh.

Teror itu bermula ketika seekor musang mati tiba-tiba tergeletak di atap rumah Wulan. Wulan yang tinggal bersama orang tua serta adiknya itu semakin tertekan ketika mendapati belatung ada di makanan mereka. Keluarga Wulan juga melihat gumpalan rambut misterius di wastafel kamar mandi.

Pada waktu yang sama, seorang laki-laki muda bernama Esa (Deva Mahenra) harus menyaksikan kematian tragis ayahnya. Kematian itu begitu misterius karena terjadi secara tiba-tiba. Esa yang merasa tak percaya akhirnya mencari tahu kejanggalan di balik kematian ayahnya. Ia kemudian mengetahui orang terakhir yang dihubungi ayahnya sebelum meninggal adalah Ahmad (Lukman Sardi), ayah Wulan.

Esa dan Wulan akhirnya bertemu karena nasib yang sama. Mereka memutuskan untuk bekerja sama dan mencari tahu tentang teror yang mengancam mereka. Dua pemuda itu juga harus menggali masa lalu keluarga masing-masing untuk memecahkan misteri tersebut. Penyelidikan itu kemudian mengungkap berbagai rahasia kelam yang selama ini tidak mereka ketahui.

Upaya menyelidiki masa lalu juga melibatkan banyak orang, termasuk Astuti (Imelda Therinne) yang merupakan ibu Wulan dan Wisnu (Justin Adiwinata), adik Wulan. Kisah tersebut juga menampilkan Atik (Shenina Cinnamon), perempuan yang menyimpan 'kunci' penting di balik rentetan teror dan misteri ilmu hitam yang dialami keluarga Wulan dan Esa.

#hororterbaru #horormovie #bestmovie #hororindonesia #filmhoror #ghost #hororstory #ceritahoror #horor2024 #filmhororindonesia #teluhdarah