Wisata air terjun di Pulau Dewata selama ini masih belum banyak diulik oleh traveller Tanah Air. Padahal pesonanya tak kalah dengan birunya pantai loh, salah satunya seperti Air Terjun Tibumana di kawasan Bangli.
Panorama air biru di sini membuat banyak wisatawan tertarik untuk menelusurinya dan merasakan sejuknya debit deras dari air yang turun. Selain itu, wisatawan juga bisa berenang di sekitar area air terjun untuk membuat tubuh semakin sehat.
Host: Nata Arman
Baca juga: https://travel.okezone.com/read/2017/07/10/406/1732703/share-loc-air-terjun-tibumana-dan-mitos-pemandian-alam-gaib-di-pulau-dewata
Category
🗞
NewsTranscript
00:00Bagi Anda yang hobi berwisata air, Air Terjun Tibumana yang ada di Kabupaten Bangli Bali bisa Anda coba untuk dikunjungi.
00:09Karena selain lokasinya yang mudah dijangkau, Air Terjun ini juga menawarkan keindahan alam yang masih sangat asri.
00:21Inilah pesona keindahan alam Air Terjun Tibumana yang berada di Banjar Bangun Lemah Kawa,
00:26Desa Apuan, Kejabatan Susut Kabupaten Bangli Bali.
00:31Air Terjun ini menawarkan pengalaman yang membuka bagi para pengunjung yang mencari keindahan alam.
00:37Untuk bisa sampai ke lokasi, para pengunjung harus melewati jalan setapak dan puluhan anak tangga dengan jarak sekitar 300 meter dari area parking.
00:48Pengunjung juga akan melintasi jembatan alami yang terbuat dari bambu.
00:52Tiba di lokasi Air Terjun dengan ketinggian 20 meter ini membuat mata pengunjung kembali dibanjakan oleh bentangan tebing-tebing yang diselimuti lumut hijau,
01:01air yang jernih serta palungan sungai berwarna biru menjadikan para pengunjung akan jadi lebih betah berlama-lama menikmati pesona alam yang menenangkan ini.
01:13Nah, di tempat ini bukan hanya pengunjung domestik saja yang sering datang ke tempat ini.
01:17Pengunjung wisatawan banca negara sering berkunjung juga.
01:22Dengan harga tiket masuk sangat terjangkau, untuk wisatawan asing dipatok dengan harga 20 ribu rupiah per orang,
01:29sedangkan wisatawan domestik hanya 15 ribu rupiah per orang.
01:34Murah bukan?
01:36Dari Kepupaten Bangli, Bali, Ariwira Dharma, iNews melaporkan.
01:47Terima kasih.