Respons Bobby Nasution dan Partai Golkar soal Dugaan Gratifikasi Jet Pribadi Kaesang Pangarep

  • kemarin dulu
KOMPAS.TV - Soal gratifikasi di balik penggunaan jet pribadi jadi perdebatan.

Mulai dari kakak ipar yang juga Wali Kota Medan, Bobby Nasution Sampai Wakil Ketua Umum Partai Golkar, Ace Hasan Syadzili membela Kaesang Pangarep.

Tapi, Peneliti PUKAT UGM, Zaenur Rohman menyatakan, ada banyak putusan di Mahkamah Agung putusan yang menjerat keluarga penyelenggara negara penerima gratifikasi.

Saut Situmorang, Wakil Ketua KPK Periode 2015-2019 menyebut krisis etik dan konflik kepentingan di pemerintahan sudah seperti hal biasa.

Soal dugaan gratifikasi penggunaan jet, tak cuma Kaesang, yang disorot, tapi juga Bobby.

Tapi Bobby membantah menggunakan dana APBD untuk penggunaan jet.

Baca Juga Ketum Solidaritas Merah Putih, Silfester Matutina soal Kaesang-Erina Pakai Jet Pribadi: Hal Biasa di https://www.kompas.tv/video/535167/ketum-solidaritas-merah-putih-silfester-matutina-soal-kaesang-erina-pakai-jet-pribadi-hal-biasa

#kaesangpangarep #jetpribadi #gratifikasi


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/536115/respons-bobby-nasution-dan-partai-golkar-soal-dugaan-gratifikasi-jet-pribadi-kaesang-pangarep

Category

šŸ—ž
News

Dianjurkan