• 5 bulan yang lalu
Menteri Pertahanan (Menhan) RI Prabowo Subianto disambut hangat secara langsung oleh Presiden Prancis Emmanuel Macron, di Prancis, Rabu (24/7) dalam kunjungan ke Istana Elysee, Prancis.

Prabowo dan Macron juga menyempatkan untuk bertegur sapa sejenak sembari mengabadikan momen berfoto bersama saling bergandeng tangan menandakan eratnya hubungan antara Indonesia dan Prancis.

Pada kesempatan pertemuan ini, keduanya membahas seputar isu-isu keamanan global. Prabowo juga menyampaikan ucapan selamat kepada Prancis karena telah menjadi tuan rumah dalam perhelatan Olimpiade Paris 2024 yang berlangsung pada 24 Juli hingga 11 Agustus 2024.

Dianjurkan