Tim SAR Kembali Evakuasi Korban Banjir Lahar Hujan Marapi, Total 33 Korban Ditemukan

  • 29 hari yang lalu
TANAH DATAR, KOMPASTV - Tim SAR Gabungan kembali korban banjir lahar hujan Marapi di Kabupaten Tanah Datar, Provinsi Sumatera Barat. Dengan temuan ini, total sudah 33 korban yang berhasil ditemukan Tim Gabungan.

Dengan menggunakan gergaji mesin, Tim SAR Gabungan mengevakuasi korban ke-33 banjir lahar hujan gunung Marapi pada Minggu (26/5/2024) sore.

Saat dievakuasi, petugas hanya kerangka korban yang kemudian langsung dibawa ke Rumah Sakit Umum Hanafiah Batusangkar untuk keperluan identifikasi.

Dengan temuan ini, total sudah 33 korban berhasil ditemukan oleh Tim SAR Gabungan, sementara 9 orang lainnya masih dinyatakan hilang dan dalam pencarian.

Baca Juga Pemprov Jateng Tanda Tangani Kerja Sama dengan UNESCO Atasi Banjir dan Kekeringan di 32 Provinsi di https://www.kompas.tv/video/510497/pemprov-jateng-tanda-tangani-kerja-sama-dengan-unesco-atasi-banjir-dan-kekeringan-di-32-provinsi

#banjirlaharhujan #gunungmarapi #tanahdatar

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/510527/tim-sar-kembali-evakuasi-korban-banjir-lahar-hujan-marapi-total-33-korban-ditemukan