Sempat Ditunda, Jemaah Calon Haji Kloter Enam Berangkatkan

  • kemarin dulu
MAKASSAR, KOMPAS.TV - Sempat tertunda, pemberangkatan jemaah calon haji dari kloter enam akhirnya diberangkatkan. Kloter enam alami penundaan usai pesawat kloter lima rusak.

Insiden terbakarnya sayap pesawat Garuda GIA 1105, yang membawa 450 jemaah calon haji kloter lima asal Kabupaten Gowa,menyebabkan jadwal pemberangkatan jemaah terganggu. Pihak PPIH embarkasi Makassar terpaksa menunda pemberangkatan kloter 6 karena pesawat yang seharusnya di gunakan kloter enam, digunakan kloter lima.

Setelah menunggu sebagian jemaah kloter enam akhirnya berhasil di berangkatkan.

Batalnya pemberangkatan kloter 5 berdampak pada jadwal pemberangkatan kloter 6, 8 dan 10 karena pesawat kloter enam digunakan kloter 5 sehingga kloter selanjutnya menunggu kedatang pesawat lainnya.

#calonhaji

#kloterenam

#ppihembarkasi

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/regional/508887/sempat-ditunda-jemaah-calon-haji-kloter-enam-berangkatkan

Dianjurkan