KERAS! Adian Merespons Pernyataan Prabowo Jangan Ganggu | SATU MEJA

  • kemarin dulu
JAKARTA, KOMPAS.TV Pernyataan Prabowo Subianto agar pihak yang tidak mau bekerja sama di pemerintahannya nanti untuk tidak mengganggu, membuat sejumlah elit partai merasa terganggu dengan pernyataan tersebut.

Menanggapi hal tersebut, juru bicara Prabowo, Dahni Anzar Simanjutak mengatakan, ketika ada perbedaan sikap politik, apapun yang dikeluarkan rival politik pasti salah. Dalam bingkai pembicaraan Prabowo tersebut mengingatkan dan ingin merangkul kekuatan politik secara bersama.

"Negeri ini harus dibangun dengan konstruktif yang positif", ujar Dahnil dalam program SATU MEJA (15/5/2024).

Berbeda dengan yang disampaikan Dahnil, politisi PDIP, Adian Napitupulu, menegaskan pernyataan Prabowo "jangan ganggu" itu sangat subjektif, dan tidak ada alat ukurnya. Adian menilai, sangatlah bebahaya kalau berbicara hubungan antar anak bangsa yang tidak memiliki alat ukurnya.

Disinggung mengenai PDIP akan bergabung dengan pemerintahan Prabowo, "kita menunggu keputusan bersama yang represetatifnya itu ada pada ketua umum" pungkas Adian.

Thumbnail: Noval

#prabowo #adian #pdip

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/talkshow/507719/keras-adian-merespons-pernyataan-prabowo-jangan-ganggu-satu-meja

Dianjurkan