Prabowo Anggukkan Kepala Saat Gibran Jawab Pertanyaan Mahfud MD di Debat Cawapres

  • 4 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Cawapres no.2 Gibran Rakabuming Raka menjawab pertanyaan Mahfud MD dalam debat keempat Cawapres Pilpres 2024 pada 21 Januari 2024.

Gibran menyinggung Mahfud MD yang menyebut pertanyaan Gibran recehan soal Green Inflation yang sebelumnya tidak mau dijawab Mahfud MD.

Sementara Gibran meminta Mahfud MD menjawab saja pertanyaannya.

Gibran pun menjawab masalah pangan dan impor beras. Menurut Gibran, kuncinya adalah kerja sama melakukan ekstensifikasi dan intensifikasi lahan.

Prabowo pun mengangguk-anggukan kepala mendengar jawaban Gibran.

Pada debat kali ini Tiga Cawapres: Muhaimin Iskandar, Gibran Rakabuming Raka, dan Mahfud MD berdebat adu gagasan mengenai Pembangunan berkelanjutan, sumber daya alam, lingkungan hidup, energi, pangan, agraria, masyarakat adat dan desa.

#gibranrakabuming #mahfudmd #pemilu2024

Baca Juga Riuh! Gibran Bungkukkan Badan Sungkem Usai Mahfud Tolak Jawab Pertanyaan Soal Green Inflation di https://www.kompas.tv/video/478760/riuh-gibran-bungkukkan-badan-sungkem-usai-mahfud-tolak-jawab-pertanyaan-soal-green-inflation



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/478764/prabowo-anggukkan-kepala-saat-gibran-jawab-pertanyaan-mahfud-md-di-debat-cawapres

Dianjurkan