Kebakaran Lapak Pengepul Barang Bekas di Jakarta Timur, Kerugian Capai Rp 1 M

  • 5 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Kebakaran melanda sebuah lapak pengepul barang bekas di kawasan Duren Sawit, Jakarta Timur, Sabtu (16/12/2023) pagi. Kebakaran diduga berasal dari korsleting.

Beginilah kondisi kebakaran yang melanda bangunan dan lapak pengepul barang bekas di Jalan TPU Pondok Kelapa, Kelurahan Pondok Kopi, Kecamatan Duren Sawit, Jakarta Timur.

Kobaran api disertai asap tebal membakar habis seluruh bangunan dan lapak seluas 600 meter persegi.

Sejumlah warga berusaha memadamkan api dengan ember dari saluran air.

Petugas Sudin Damkar Jakarta Timur langsung memadamkan api.

Kebakaran berhasil dipadamkan 1 jam kemudian dengan 25 unit mobil pemadam kebakaran.

Tak ada korban jiwa dalam kebakaran ini, namun kerugian ditaksir mencapai Rp 1 miliar.

Baca Juga Kebakaran Belasan Kios di Pasar Pucang Magelang, Api Berhasil Padam Setelah 1 Jam! di https://www.kompas.tv/video/469490/kebakaran-belasan-kios-di-pasar-pucang-magelang-api-berhasil-padam-setelah-1-jam




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/469583/kebakaran-lapak-pengepul-barang-bekas-di-jakarta-timur-kerugian-capai-rp-1-m

Dianjurkan