Duduk Perkara Pemerasan SYL, Firli Membantah dan Sebut Serangan Balik Koruptor!

  • 9 bulan yang lalu
JAKARTA, KOMPAS.TV - Dewan Pengawas KPK memeriksa Ketua KPK Firli Bahuri terkait dugaan pelanggaran etik karena pertemuannya dengan eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Dewas menyebut keterangan Firli dan Syahrul Limpo bertentangan soal pertemuan tersebut.

Pemeriksaaan etik Firli terkait dugaan pertemuan dan dugaan pemerasan pada eks Mentan, Syahrul Yasin Limpo.

Usai pemeriksaan, Firli menyebut telah memberi penjelasan lengkap pada Dewas KPK.

Dewas KPK juga berencana memanggil Syahrul Yasin Limpo sebab ada perbedaan keterangan antara Firli dan Syahrul soal pertemuan tersebut.

Dalam konfrensi pers sebelum pemeriksaan Dewas, Ketua KPK Firli Bahuri membantah melakukan pemerasan terhadap eks Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo.

Firli juga menganggap situasi yang sedang dihadapinya saat ini adalah serangan balik dari koruptor.

Pusat Kajian Anti Korupsi atau PUKAT Universitas Gadjah Mada Yogyakarta mendesak Dewas KPK menjatuhkan putusan tegas rekomendasi pengunduran diri pada Firli Bahuri.

PUKAT UGM menilai Firli telah berkomunikasi dengan pihak yang berperkara di KPK, termasuk ada dugaan pemerasan.

Baca Juga Dewas KPK Buka Kemungkinan Konfrontir Ketua KPK Firli Bahuri dan Syahrul Yasin Limpo di https://www.kompas.tv/nasional/462488/dewas-kpk-buka-kemungkinan-konfrontir-ketua-kpk-firli-bahuri-dan-syahrul-yasin-limpo



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/video/462507/duduk-perkara-pemerasan-syl-firli-membantah-dan-sebut-serangan-balik-koruptor

Dianjurkan