Bentuk Empati, Seniman Jampangtengah Sukabumi Ciptakan Lagu Air Mata Palestina

  • 7 bulan yang lalu
Seniman asal Jampangtengah Kabupaten Sukabumi, Nanna Valanza (53 tahun), kembali merilis sebuah lagu. Kali ini lagu yang dia ciptakan khusus untuk bangsa Palestina, dengan judul Air Mata Palestina.

"Mewakili guru Indonesia, kami merilis single hits lagu Solidaritas Kesetiakawanan untuk bangsa Palestina," kata Nanna Valanza yang juga memiliki latar belakang seorang pengajar ini kepada sukabumiupdate.com, Selasa (24/10/2023).

Menurut Nanna, lagu ini diciptakan sebagai bentuk kesetiakawanan, solidaritas dan empati kepada bangsa Palestina.

"Lagu berjudul Air Mata Palestina ini dibuat Senin 23 Oktober 2023 sekitar pukul 20.00 WIB, dan aransemen musiknya tadi pagi. Kurang dari 10 jam, proses menciptakan syair, dan musiknya," imbuhnya.

Dianjurkan