10 Kementerian dengan RAPBN 2024 Terbesar: PUPR Capai 146,8 T untuk Bangun IKN

  • 10 bulan yang lalu
Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) dapat menjadi alat untuk mengontrol kegiatan pemerintah sebagai acuan pengeluaran dan pendapatan negara dalam kurun waktu satu tahun. Bahkan, pada tahun 2020, APBN menjadi instrumen utama dalam upaya penanganan COVID-19 dan pemulihan ekonomi nasional.
.
Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RAPBN) Tahun 2024 penting untuk memberikan landasan ekonomi yang kuat guna menyongsong pembangunan nasional Indonesia di masa yang akan datang.
.
Informasi terbaru, Presiden Joko Widodo alias Jokowi telah menyampaikan pidato Rancangan Undang-Undang Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (RUU APBN) 2024. Pidato dibacakan dalam Rapat Paripurna ke-1 Masa Persidangan I Tahun 2023-2024 di Gedung Nusantara, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Rabu, 16 Agustus 2023 lalu.
.
Pemerintah telah mengalokasikan anggaran belanja pemerintah pusat dalam Rancangan Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara atau RAPBN 2024 sebesar Rp 2.446,5 triliun. Dari jumlah itu, sebesar Rp 1.077,2 triliun direncanakan untuk digunakan belanja kementerian atau lembaga, tetapi belum termasuk kenaikan gaji Aparatur Sipil Negara (ASN), Tentara Nasional Indonesia (TNI), dan Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri).
.
Video Editor: Matar

Follow Sosial Media Sukabumiupdate.com
________________________________________
Facebook https://www.facebook.com/sukabumiupdate/?ref=page_internal
Instagram https://www.instagram.com/sukabumiupdatecom/
YouTube https://www.youtube.com/channel/UC7r5Sy74cgdO3-41uyFQgMQ
Dailymotion https://www.dailymotion.com/sukabumiupdatecom
TikTok https://www.tiktok.com/@sukabumiupdate.com
Twitter https://twitter.com/Sukabumiupdate_