Salon Khusus Sapi di Pasar Dimoro Blitar Tawarkan Berbagai Macam Perawatan

  • last year

Jelang Idul Adha para pedagang sapi di Pasar Dimoro, Kota Blitar, Jawa Timur menggunakan jasa salon khusus agar sapi terlihat bersih dan gagah. Hal tersebut menjadi berkah tersendiri bagi penyedia jasa salon sapi perawatan dilakukan dengan membersihkan kaki hingga tanduk sapi.

 

Para pedagang harus merogoh kocek Rp30 ribu hingga Rp50 ribu, untuk mengunakan jasa salon sapi, tergantung perawatan yang akan dilakukan. Penyedia jasa salon sapi biasanya ramai menjelang Idul Adha dalam sehari bisa melayani 15 hingga 20 ekor sapi dengan omzet mencapai Rp15 juta. Sementara, pedagang mengaku senang dengan adanya salon sapi karena hewan-hewan mereka terlihat lebih bersih sehingga lebih menarik pembeli.