Tradisi Grebeg Syawal di Cirebon, Ribuan Warga Padati Komplek Pemakaman Sunan Gunung Jati

  • last year

Ribuan warga dari berbagai daerah terus memadati Komplek Pemakaman Sunan Gunung Jati, Cirebon, Sabtu (29/4). Diketahui setiap tahun keluarga Keraton Kanoman menggelar tradisi Grebeg Syawal ini. 

 

Tujuannya sebagai bentuk rasa syukur kepada Allah karena dapat melaksanakan ibadah puasa sebulan penuh. Selain itu, ribuan warga juga tampak melakukan doa-doa di sekitar Komplek Makam Sunan Gunung Jati. 

 

Tradisi Grebeg Syawal ini dipimpin langsung oleh  Pangeran Raja Mohammad, Patih Keraton Kanoman. Selain ziarah, tradisi ini dilakukan untuk menjalin silaturahmi antara Keraton dengan masyarakat. 

 

Kontributor: Toiskandar

Produser: Akira Aulia W