25 Kamar Mes Pekerja Proyek Grand Mercure Ludes Terbakar

  • tahun lalu
LAMPUNG, KOMPAS.TV - Api membumbung tinggi saat melahap 25 kamar mes pekerja proyek pembangunan Grand Mercure Kota Bandar Lampung pada Senin pagi kemarin.

Api yang dengan cepat membakar bangunan mes seluas 120 meter persegi membuat panik para penghuninya yang saat itu sebagian masih berada di dalam kamar.

Baca Juga Hendak Tawuran, Belasan Remaja Geng Motor Ditangkap di https://www.kompas.tv/article/364061/hendak-tawuran-belasan-remaja-geng-motor-ditangkap

Peristiwa ini juga sempat membuat panik warga sekitar yang mencoba menyelamatkan barang berharganya, lantaran lokasi merupakan kawasan padat penduduk dan berada di pusat kota.

"Posisi mereka ada yang sudah bangun dan masih tertidur. Kemungkinan berasal dari charger hp yang tidak dicabut," ujar Sari Ketua RT 04 Lingkungan II Kelurahan Pelita.

Selama sekitar 2 jam, 15 personel dengan 3 unit mobil pemadam kebakaran berjibaku hingga akhirnya kobaran api berhasil dipadamkan. Beruntung tidak ada korban jiwa dari peristiwa ini, namun satu rumah milik warga yang berdekatan dengan mes ikut terbakar.

Belum diketahui pasti penyebab kebakaran namun diduga sumber api berasal dari korseleting arus listrik.

#grandmercue #korseleting #beritadaerah

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/364382/25-kamar-mes-pekerja-proyek-grand-mercure-ludes-terbakar

Dianjurkan