Lima Tewas Dalam Gorong-gorong di Tangerang

  • 2 years ago
TEMPO.CO - Kepala Polres Metro Tangerang Komisaris Besar Deoniju de Fatima mengatakan polisi masih mendalami peristiwa tewasnya lima pria itu. "Jenazah masih dilakukan otopsi dan sedang dilakukan pengecekan sampel darah,"kata Deoniju Jumat 8 Oktober 2021.

Deoniju juga menyatakan
ada kemungkinan unsur kelalaian keselamatan kerja. "Ada kemungkinan (-kelalaian) maka kami juga akan memanggil dan melihat surat kontrak kerja dengan pihak ketiga Telkom,"kata Deoniju.

Demi mendalami peristiwa itu penyidik juga telah memeriksa enam saksi untuk dimintai keterangan.

Kelima korban tewas itu tiga diantaranya adalah pekerja Telkom dan dua Lainnya warga.

Mereka adalah: Andika Saputra, 37 tahun beralamat asal Menggora Kabupaten Wonosobo Jawa Tengah dan Faidi (30) warga Kelurahan Poris Plawad Indah Kecamatan Cipondoh Kota Tangerang. Keduanya adalah pekerja maintance pihak ketiga dari PT.Telkom. Seorang korban lain adalah Aditya Putra Pertama (21) bekerja di sebuah usaha laundry.

Subscribe: https://www.youtube.com/c/tempovideochannel

Official Website: https://www.tempo.co
Official Video Channel on Website: https://video.tempo.co
Facebook: https://www.facebook.com/TempoMedia
Instagram:https://www.instagram.com/tempodotco/
Twitter: https://twitter.com/tempodotco

__
Lima Tewas Dalam Gorong-gorong di Tangerang
#Tempodotco #Tempo #Tangerang

Recommended