Persahabatan dan Pengkhianatan dalam Serial "Prison Playbook"

  • 2 years ago
Seorang atlet baseball superstar Kim Je-hyuk (Park Hae-soo) ditangkap dan dipenjara. Seoul geger. Je-hyuk adalah atlet populer kesayangan mereka. Dan alasan ditangkap karena dia menghajar seorang lelaki yang berupaya memperkosa adiknya. Inilah pembukaan serial “Prison Playbook”  drama Korea yang diciptakan sutradara terkemuka Shin Won-ho  yang dikenal di Indonesia dengan hits seperti Reply 1988 dan Hospital Playlist.
“Prison Playbook”  yang mengisahkan kehidupan di penjara dengan cara yang berbeda. Jika film atau serial lain yang melibatkan kisah narapidana lazimnya melibatkan kekerasan dan kekejian antar penghuni penjara atau dengan para sipir, serial ini justru memperlihatkan kekompakan para narapidana dengan sipir. Ada narapidana yang sudah puluhan tahun di dalam penjara yang berhati lembut; ada pecandu narkoba, ada pula yang dipenjara karena terpaksa menjadi kambing hitam penipuan yang dilakukan kantornya. Meski Je-Hyuk akhirnya berkawan akrab dengan kawan-kawan satu sl, nyawanya tetap selalu terancam oleh kelompok narapidana lain. Serial ini memperlihatkan betapa keadilan dan pengadilan tak selalu intim. Kali ini, Layar Bersama Leila Chudori mengulas serial "Prison Playbook" bersama Shanty Harmayn, produser Tunnel, Guru-guru Gokil, yang sangat akrab dengan produksi drama Korea.

Recommended