Tabrakan KRL, Rintihan Masinis Memilukan "Udah Nggak Kuat"

  • 2 years ago
TEMPO.CO, Jakarta - Kecelakaan dua rangkaian KRL Commuter Line di Stasiun Juanda, Jakarta Pusat, pada Rabu sore, 23 September 2015 pukul 15.37 mengakibatkan 38 penumpang terluka. Semua korban luka akibat kecelakaan kereta tersebut dilarikan ke tiga rumah sakit yaitu RS Carolus, RS Husada dan RS Pusat Angkatan Darat.

Kedua rangkaian KRL tersebut bertubrukan di peron jalur 2 Stasiun Juanda yang mengarah ke Bogor. Dua KRL tersebut adalah KA 1156 rute Jakarta Kota-Bogor membentur bagian belakang KA 1154 rute Jakarta Kota-Bogor.

Hingga malam ini, empat orang korban sudah kembali ke rumahnya, sedangkan yang lain masih menjalani perawatan di rumah sakit.

Masinis KRL 1156 rute Jakarta Kota-Bogor, Gustian, terjepit di antara kereta yang dikemudikannya dengan KRL 1154 rute Jakarta Kota-Bogor yang ditabraknya. Seorang saksi, Moerat Sitompul, yang berada di KRL 1154, mengungkapkan bahwa kaki kiri masinis tersebut terjepit di antara bagian depan kereta dan tuas pengendali kereta dengan dinding ruangan masinis kereta tersebut.

Video oleh Moerat Sitompul
Sumber Narasi: Angelina Anjar Sawitri
Editor/Narator: Ngarto Februana

Recommended