Dua Lutung Asal Inggris Dipulangkan Ke Batu Untuk Dilepasliarkan

  • 2 years ago
TEMPO.CO, Bandung : Pusat Rehabilitasi Primata Jawa yang dikelola The Aspinall Foundation di Ciwidey, Kabupaten Bandung, memulangkan dua lutung asal kebun binatang di Inggris ke pusat rehabilitasi lutung Jawa di Coban Talun, Kota Batu, Jawa Timur.

Kedua lutung tersebut bernama Tambor 15 tahun dan Melon berusia 10 tahun.Mereka merupakan bagian dari rombongan delapan primata yang diserahkan kebun binatang Inggris ke Pusat Rehabilitasi Primata Jawa di Ciwidey pada 10 Juli 2014 lalu.

Koordinator pengasuh di Pusat Rehabilitasi Primata Jawa, Sigit Ibrahim, mengatakan kedua lutung tersebut lahir dan besar di kebun binatang Port Limp berjenis kelamin betina. Setelah cukup masa karantina mereka dilatih adaptasi dengan lingkungan dan merubah pola makan untuk dilepasliarkan di Malang.

Direktur Eksekutif The Aspinall Foundation Indonesia, Made Wedana menjelaskan kedua lutung ini akan digabung kelompoknya di Malang. Tahun ini ada 16 ekor dari 4 kelompok yang akan dilepasliarkan.

Videografer : DICKY ZULFIKAR NAWAZAKI
Editor : DWI OKTAVIANE

Recommended