Miss Universe Organization (MUO) telah diakuisisi 100% oleh JKN Global Group, perusahaan media asal Thailand. Berganti kepemilikan dari IMG Worldwide, akan ada beberapa perubahan dalam penyelenggaraan Miss Universe.
Di bawah naungan JKN, kontes kecantikan yang sudah memasuki tahun ke-71 ini akan mengutamakan inklusivitas dan pemberdayaan, di samping nilai yang telah ada sebelumnya, yakni brain-beauty-behaviour. Kriteria yang jadi persyaratan untuk menjadi kontestan Miss Universe pun berubah dan lebih luas.
"Kontes kecantikan ini seperti halnya kompetisi olahraga. Semuanya setara tidak peduli dari negara mana. Semua wanita dari seluruh dunia, setiap orang termasuk transgender, harus dipandang setara," ujar CEO JKN Global Group Anne Jakapong Jakrajutatip dalam konferensi pers via Zoom Meeting, Kamis (27/10/2022).
Di bawah naungan JKN, kontes kecantikan yang sudah memasuki tahun ke-71 ini akan mengutamakan inklusivitas dan pemberdayaan, di samping nilai yang telah ada sebelumnya, yakni brain-beauty-behaviour. Kriteria yang jadi persyaratan untuk menjadi kontestan Miss Universe pun berubah dan lebih luas.
"Kontes kecantikan ini seperti halnya kompetisi olahraga. Semuanya setara tidak peduli dari negara mana. Semua wanita dari seluruh dunia, setiap orang termasuk transgender, harus dipandang setara," ujar CEO JKN Global Group Anne Jakapong Jakrajutatip dalam konferensi pers via Zoom Meeting, Kamis (27/10/2022).
Category
🗞
Berita