Tentara AS Lakukan Bersih-Bersih Sampah Di Hutan Mangrove

  • 2 tahun yang lalu
DENPASAR, KOMPAS TV - 12 Tentara angkatan laut Amerika Serikat bersama Sungai Watch melakukan bersih-bersih sampah di kawasan hutan mangrove Tahura Ngurah Rai Bali.

Berbagai jenis sampah organik maupun non organik seperti plastik, kaleng bekas dan sampah kemasan dibersihkan dari sela-sela akar tanaman mangrove. Aksi bersih-bersih ini sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan.

Aksi bersih-bersih sampah di hutan mangrove berhasil mengumpulkan lebih dari 100 karung sampah, kegiatan bersih-bersih sampah di hutan mangrove dilakukan untuk meningkatkan kesadaran dalam menjaga kebersihan sungai.

Aksi bersih-bersih sampah juga dilakukan tentara amerika serikat bersama TNI angkatan laut di Pantai Kuta, aksi bersih-bersih juga melibatkan siswa dan komunitas warga, kegiatan ini diharapkan meningkatkan kebersihan lingkungan.











# aksibersihsampah #tahurangurahrai #sungaiwatch

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/334389/tentara-as-lakukan-bersih-bersih-sampah-di-hutan-mangrove

Dianjurkan