Ekskavator Dikerahkan dalam Upaya Pencarian Puluhan Korban Tambang Emas Ilegal yang Longsor

  • 2 tahun yang lalu
KALBAR, KOMPAS.TV - Tim gabungan polisi dan TNI terus mencari pekerja tambang emas ilegal yang belum ditemukan, termasuk menggunakan ekskavator.

Tim juga membuka tenda untuk pendataan laporan warga hilang dalam peristiwa tambang emas ilegal longsor ini.

Baca Juga Area Tambang Emas Ilegal Longsor, 5 Penambang jadi Korban Meninggal di https://www.kompas.tv/article/329397/area-tambang-emas-ilegal-longsor-5-penambang-jadi-korban-meninggal

Sebelumnya ada lima pekerja tambang meninggal dunia akibat longsor yang terjadi Kamis malam 15 September 2022 di lokasi pertambangan emas tanpa izin di wilayah perbatasan Kabupaten Sambas dan Kabupaten Bengkayang.

Bagaimana proses pencarian pekerja tambang emas ilegal tersebut?

Jurnalis KompasTV, Iksan Ginanjar menyampaikan perkembangan pencarian tersebut.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/329402/ekskavator-dikerahkan-dalam-upaya-pencarian-puluhan-korban-tambang-emas-ilegal-yang-longsor

Dianjurkan