Bertabur Ribuan Lampion, Beginilah Keindahan Langit di Malam Dieng Culture Festival

  • 2 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Sempat ditiadakan selama 2 tahun akibat pandemi Covid-19, Dieng Culture Festival kembali diselenggarakan.

Musisi jazz papan atas tanah air turut memeriahkan gelaran ini.

Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo dan ribuan penonton yang hadir nampak menikmati pertunjukan yang disuguhkan dalam Dieng Culture Festival di pelataran kawasan Candi Arjuna, Dataran Tinggi Dieng.

Acara tahunan yang sempat ditiadakan selama 2 tahun akibat pandemi ini berhasil menghipnotis pengunjung, terlebih Dieng Culture Festival ini disertai dengan pelepasan ribuan lampion serta hiburan pedangdut Denny Caknan.

Melihat antusiasme masyarakat yang cukup tinggi dalam gelaran ini, Ganjar Pranowo berharap Dieng Culture Festival dapat membangkitkan sektor pariwisata.

Ganjar juga berpesan kepada masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, termasuk dalam penyelenggaraan acara maupun kegiatan sehari-hari.

Baca Juga Malam Penuh Keromantisan, Beginilah Meriahnya Konser Jim Brickman di Indonesia! di https://www.kompas.tv/article/325114/malam-penuh-keromantisan-beginilah-meriahnya-konser-jim-brickman-di-indonesia




Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/325116/bertabur-ribuan-lampion-beginilah-keindahan-langit-di-malam-dieng-culture-festival

Dianjurkan