Kontingen Jambore Nasional Dari Papua Barat Diberangkat

  • 2 tahun yang lalu
SORONG, KOMPAS.TV - Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, melepas kontingen Jambore Nasional ke XI, kwartir daerah Papua Barat di terminal pelabuhan laut Kota Sorong. Dengan harapan kontingen Jambore Nasional dapat mengharumkan nama Papua Barat dalam ajang Nasional nanti.

Penjabat Gubernur Papua Barat, Paulus Waterpauw, mengatakan Jambore Nasional adalah acara pendidikan anak bangsa yang sangat penting, sehingga perlu menjaga semangat kebersamaan, kekompakan tim, regu untuk meraih prestasi dalam setiap lomba.

Peserta Jambore Nasional tahun ini akan datang dari berbagai Provinsi di Indonesia dan juga dari beberapa Negara tetangga. Maka diharapkan bagi peserta Jamnas Papua Barat senantiasa harus tampil ceria dengan mengobarkan semangat persaudaraan antar sesama pramuka penggalang.

Gerakan Pramuka Kwarda Papua Barat juga diharapkan dapat berperan menjadi duta perubahan perilaku, dan dapat memberi contoh teladan untuk mengubah perilaku masyarakat luas, agar dapat hidup lebih teratur dan lebih sehat baik dalam masa pandemi Covid-19.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/316841/kontingen-jambore-nasional-dari-papua-barat-diberangkat

Dianjurkan