Kesehatan jadi Hal Utama, Menag: Jemaah Haji yang Sakit Jangan Memaksakan Diri Ibadah

  • 2 tahun yang lalu
MADINAH, KOMPAS.TV - Meningkatnya angka jemaah yang dirawat pasca puncak haji, Menteri Agama Yaqut Cholil meminta pembimbing ibadah mengedukasi jemaah yang kurang sehat, agar tidak memaksakan diri beribadah sunnah selama di tanah suci.

Menteri Agama menegaskan pentingnya peran pembimbing ibadah untuk menjelaskan pada jemaah agar tetap mengutamakan kesehatan dan kembali ke tanah air dalam kondisi sehat.

Baca Juga Sebanyak 13 Jemaah Haji Positif Covid-19 saat Tiba di Tanah Air di https://www.kompas.tv/article/311071/sebanyak-13-jemaah-haji-positif-covid-19-saat-tiba-di-tanah-air

Untuk tahun depan, pembimbing ibadah akan ditetapkan lebih awal agar bisa mengedukasi calon jemaah sejak dini, terutama soal prioritas rukun haji, ibadah wajib hingga manasik agar jemaah tidak terlalu lelah.


Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/311272/kesehatan-jadi-hal-utama-menag-jemaah-haji-yang-sakit-jangan-memaksakan-diri-ibadah

Dianjurkan