Bulog Turun Tangan Gelar Operasi Pasar Minyak Goreng

  • 2 tahun yang lalu
SOLO, KOMPAS.TV - Antrian panjang terlihat di shelter PKL Mojosongo Solo, Jawa Tengah, Rabu (23/2/2022) siang. Bulog bersama Pemerintah Kota Solo menggelar operasi pasar minyak goreng. Warga yang selama ini kesulitan mendapatkan minyak goreng segera mengantri untuk membeli. Mereka bisa mendapatkan minyak goreng seharga Rp 14.000 per liter.

Dalam operasi pasar ini, setiap orang hanya bisa membeli maksiamal dua liter. Mereka juga wajib mencelup jari ke tinta, untuk menghindari pembelian berulang. Bulog sendiri menyiapkan 2.400 liter untuk operasi pasar di satu kecamatan. Namun, jumlah ini masih bisa bertambah, tergantung kebutuhan.

"Untuk minya sendiri permintaan dari dinas industi perdagangan pada saati ini memang 2.400, tapi kalo memang memungkinkan akan kami tambah kembali. Selain ini ada lagi operasi pasar di wilayah Kota Surakarta yang akan diselenggarakan oleh dinas industi perdagangan dan pada prinsipnyaBulog siap digandeng oleh pemerintah kabupaten/kota lainnya se Soloraya," ujar Taufiqurrahman, Wapinca Bulog Kanca Surakarta.

Warga juga merasa terbantu, karena selama ini mereka sulit mendapatkan minyak goreng. Sejumlah toko modern selalu kehabisan stok, begitu juga di pasar tradisional.

"Saya di toko biasanya, tapi kosong, saya ke kampung-kampung itu dapat kecil harga Rp 10.000. Adanya operasi pasar ini membantu," kata Widartining, warga.

Operasi pasar ini akan digelar setiap Rabu. Lokasinya di setiap kecamatan yang sudah ditentukan oleh dinas perdagangan. Selain minyak goreng, warga juga menyediakan paket gula pasir dan tepung terigu seharga Rp 20.500 per paket, berisi masing-masing satu kilogram.

#minyakgoreng #bulog #solo



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/264958/bulog-turun-tangan-gelar-operasi-pasar-minyak-goreng

Dianjurkan