Geger Desainer Indonesia Beli Organ Manusia, Polri Koordinasi Dengan Interpol Brasil

  • 2 tahun yang lalu
Geger Desainer Indonesia Beli Organ Manusia, Polri Koordinasi Dengan Interpol Brasil


Polri menyatakan belum menerima laporan dari Polisi Federal Brasil terkait dugaan adanya desainer asal Indonesia yang terlibat kasus jual beli organ manusia. Set NCB Interpol Indonesia rencananya akan menghubungi Interpol Brasil untuk memastikan informasi terkait kasus tersebut.

"Sejauh ini pihak kepolisian Brasil maupun Interpol Brasil belum memberikan informasi kepada Interpol Jakarta. Sebagai langkah kecepatan IP Jakarta akan Meminta konfirmasi kepada IP Brasil terkait info tersebut," kata Kadiv Humas Mabes Polri Irjen Pol Dedi Prasetyo saat dikonfirmasi Suara.com, Kamis (24/2/2022).

Polisi Federal Brasil sebelumnya mengungkap adanya kasus jual beli organ manusia yang menyeret nama desainer asal Indonesia. Kasus ini terungkap setelah kepolisian menggerebek Universitas Negeri Amazonas (UEA) di Kota Manaus pada Selasa (22/2/2022) pagi waktu setempat.
Selengkapnya dalam video ini.

Link Terkait:
https://www.suara.com/news/2022/02/24/090055/geger-desainer-indonesia-beli-organ-manusia-polri-koordinasi-dengan-interpol-brasil

#Desainer #BeliOrganManusia #PolriBrasil

VO/Video Editor: Sysy/Rahadyan Adi
--------------------------------------------------------------
Homepage: https://www.suara.com
Facebook Fan Page: https://www.facebook.com/suaradotcom
Instagram:https://www.instagram.com/suaradotcom/
Twitter: https://twitter.com/suaradotcom