Indonesia Dinobatkan Negara Terindah di Dunia, Kalahkan Selandia Baru

  • 2 tahun yang lalu
Situs asal Inggris, Money.co.uk menempatkan Indonesia sebagai negara terindah di dunia. Keelokan alam Indonesia mengalahkan 49 negara lainnya, termasuk Selandia Baru, Jepang, dan Prancis. Money.co.uk menilai negara terindah berdasarkan spot ataupun fitur cantik yang ditemui di setiap 100.000 kilometer persegi, baik itu berupa gunung berapi, terumbu karang, gletser, garis pantai, maupun hutan.

Berdasarkan penilaian tersebut, berikut tiga besar negara terindah versi Money.co.uk: 1. Indonesia Skor keindahan alam 7,77 dari 10 Tidak hanya memiliki 17.000 pulau dan garis pantai sepanjang 50.000 Km, Indonesia juga menyimpan 55.000 kilometer persegi terumbu karang dengan kehidupan lautnya.

Keelokan Indonesia tersebar di berbagai daerah, termasuk di Provinsi Bali yang sudah sangat populer di kalangan wisatawan.

Pesona alam Indonesia juga termasuk hutan tropis di Sumatera dan Kalimantan yang menjadi cagar alam orangutan. Keelokan alam Indonesia juga tersimpan di Taman Nasional Komodo di Nusa Tenggara Timur. Taman yang menjadi habitat reptil raksasa komodo tersebut ditetapkan sebagai situs warisan dunia UNESCO.


Video by KOMPAS.COM

Dianjurkan