Longsor di Sinja Sebabkan Rumah Warga Tertimbun dan Akses Antar Kecamatan Terputus

  • 2 tahun yang lalu
SULSEL, KOMPAS.TV - Satu rumah warga tertimbun longsor di Desa Baru, Kabupaten Sinjai, Sulawesi Selatan.

Selain menimbun rumah warga, longsor juga mengakibatkan akses jalan antar kecamatan terputus.

Baca Juga 7 Unit Sepeda Motor Tertimbun Longsor di https://www.kompas.tv/article/259742/7-unit-sepeda-motor-tertimbun-longsor

Sebelumnya, hujan dengan intensitas tinggi beberapa hari terakhir mengakibatkan longsor di Dusun Bua, Desa Baru, Kecamatan Sinjai Tengah, Jumat (11/2/2022) pukul 22.00 WITA.

Akibatnya, jalan penghubung antara Kecamatan Sinjai Selatan dan Kecamatan Sinjai Tengah putus akibat tertutup material longsor.

Pembersihan material longsor dilakukan petugas dengan menggunakan alat berat, pada Sabtu (12/02) siang.

Pembersihan longsor yang menimbun rumah warga terkendala akses jalan yang tertutup material tanah dan bebatuan.

Sementara akibat longsor, akses jalan antara Kecamatan Sinjai Tengah dengan kecamatan sinjai selatan tertutup.

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/261097/longsor-di-sinja-sebabkan-rumah-warga-tertimbun-dan-akses-antar-kecamatan-terputus

Dianjurkan