Hampir 2,5 Juta Warga Jawa Barat Pengangguran

  • 2 tahun yang lalu
BANDUNG. KOMPAS. TV - Masih tingginya tingkat pengangguran terbuka di jawa barat menjadi perhatian serius pemerintah provinsi jawa barat, melalui forum nakertrans bidang ketenagaakerjaan dan ketransmigrasian dinas tenaga kerja dan transmigrasi provinsi jawa barat melakukan penyusunan bahan perumusan rencana kerja tahun anggaran 2023 mendatang.

Masih tingginya tingkat pengangguran terbuka masih menjadi persoalan yang dihadapi pemerintah provinsi jawa barat.

Berdasarkan data badan pusat statistik 2,43 juta orang atau 9,82 persen pengangguran kendati ada penurunan sebesar 0,64 persen dari tahun lalu. Namun tingkat pengangguran terbuka di jawa barat masih tinggi dibandingkan dengan provinsi lain di indonesia.

Sejumlah rumusan digagas untuk mengentaskan pengangguran melalui forum nakertrans bidang ketenagakerjaan dan ketransmigrasian tahun 2022, forum ini diikuti oleh seluruh dinas yang membidangi nakertrans kabupaten kota di jawa barat secara hybrid.

Disamping masalah pengangguran yang masih tinggi di jawa barat persoalan lain ketenagakerjaan yang dihadapi saat ini di antaranya, masih rendahnya daya saing tenaga kerja masih belum link and matchnya antara lulusan pendidikan dengan bidang industry, serta rendahnya kepatuhan perusahaan terhadap peraturan perundang-undangan.

Diharapkan dengan bersinerginya seluruh stakeholder permasalahan di bidang ketenagakerjaan didapat jawa barat segera diselesaikan.

Untuk lebih tahu berita terupdate seputarJawa Barat, bisa klik link di bawah . IG:https://www.instagram.com/kompastvjabar/

Youtube:https://www.youtube.com/c/kompastvjaw...

Twitter:https://www.twitter.com/kompastv_jabar/

Facebook:https://www.Facebook.com/kompastvjabar/



Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/260667/hampir-2-5-juta-warga-jawa-barat-pengangguran

Dianjurkan