Pasca Kebakaran, 130 Lapak Relokasi Disiapkan di Kanjengan

  • 2 tahun yang lalu
SEMARANG, KOMPAS.TV - Untuk meringankan beban pedagang yang terdampak kebakaran, Pemerintah Kota Semarang akan membangun 130 lapak dagangan di halaman parkir Pasar Kanjengan Kota Semarang. Pasalnya, dari 168 kios yang terbakar, 38 pedagang sudah mendapat undian lapak di Pasar Johar Baru.

Pasca kebakaran yang menghanguskan 168 lapak pedagang di blok E dan F relokasi Pasar Johar di Kawasan MAJT Kota Semarang, pemerintah mulai menyiapkan beberapa skema. Pemerintah Kota Semarang akan melakukan pembangunan lapak sementara di seputaran Pasar Kanjengan dan pengerjaannya akan dilakukan hingga tiga minggu ke depan. Sementara bagi pedagang yang sudah mendapat undian lapak, akan didorong untuk masuk ke Pasar Johar Baru.

Dari sisi permodalan, pemerintah akan memberikan dana hibah untuk membantu pedagang yang terdampak kebakaran. Pemerintah Kota Semarang juga membuka skema kredit untuk permodalan yang bekerjasama dengan pihak perbankan.

"Kita sudah putuskan akan membangun 130 lapak relokasi di Pasar Johar. Dari jumlah 500-an sekian itu yang belum punya lapak di Pasar Johar Baru jumlahnya 130. Jadi yang lainnya akan dorong mereka masuk ke Johar Baru, yang belum ini kita bangunkan lapak relokasi," ucap Hendrar Prihadi, Wali Kota Semarang.

"Yang 168 itu, yang 38 ternyata mereka sudah punya undian lapak, tapi belum pindah, jadi tinggal menyiapkan sisanya," ucapnya.

Dengan adanya bantuan permodalan serta pembangunan pasar relokasi di seputaran Pasar Kanjengan, diharapkan pedagang dapat segera kembali beraktivitas untuk berjualan.

#pasarjoharbaru #hendrarpriadi #kotasemarang

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/259807/pasca-kebakaran-130-lapak-relokasi-disiapkan-di-kanjengan

Dianjurkan