Kasus Covid-19 di Provinsi Bali Melonjak

  • 2 tahun yang lalu
DENPASAR, KOMPAS TV - Sejak sepekan terakhir kasus positif Covid-19 meningkat tajam. Wakil Gubernur Bali, Tjokorda Artha Ardana Sukawati menilai meningkatnya kasus positif Covid-19 di Provinsi Bali, akibat merebaknya varian Omicron.

Dari gejala yang di alami masyarakat kebanyakan mengarah ke arah Omicron. Terlihat dari data Satgas Penanganan Covid-19 Propinsi Bali, kasus terkonfirmasi positif Covid-19 melonjak tajam. Dari kasus harian yang hanya 2 digit, sepekan terakhir mencapai 4 digit. Bahkan pada Sabtu 5 Februari 2022, lonjakan kasus mencapai 2.038 kasus dalam satu hari.

Berdasarkan data tersebut total kasus aktif terkonfirmasi Covid-19 di Provinsi Bali menjadi 9.887 terdiri dari 945 di rawat di rumah sakit, 1.551 di tempat isolasi terpusat dan 7.382 melakukan isolasi mandiri.

Meningkatnya kasus Covid-19 terjadi di klaster kerumunan, Liga 1 hingga proses Pembelajaran Tatap Muka. Saat ini Propinsi Bali telah menutup sistem Pembelajaran Tatap Muka atau PTM hingga waktu yang belum di tentukan.

Meski demikian, tingkat vaksinasi juga terus ditingkatkan, dimana vaksin pertama sudah mencapai 103, 17 % dan 92.89 % untuk vaksinasi tingkat kedua.







#satgascovid19bali #pemprovbali #covid19





Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/259738/kasus-covid-19-di-provinsi-bali-melonjak

Dianjurkan