Hati-hati saat Pakai Panci Presto, Perhatikan Hal Berikut Ini

  • 2 tahun yang lalu
KOMPAS.TV- Panci presto kerap digunakan oleh ibu rumah tangga untuk melunakan bahan makanan yang keras. Selain itu dengan menggunakan panci presto, makanan jadi lebih cepat matang.

Dengan panci presto daging atau makanan lainnya akan empuk dalam hitungan menit saja, ada hal yang harus diperhatikan dalam menggunakan panci presto. Karena jika salah dalam menggunakannya akan membahayakan diri sendiri .

Panci presto berbeda dengan panci lainnya, panci ini memanfaatkan uap air dengan tekanan tinggi, serta fitur katup uap panas dan pengunci yang aman.

Maka penting untuk mengetahui cara memasak menggunakan panci presto.

Berikut cara menggunakan panci presto yang dirangkum dari KOMPAS.com:

1.Tunggu Sampai Uap Habis

Setelah api dimatikan jangan langsung buka tutup panci, tunggu sampai uap benar benar hilang.

2.Gunakan Air Secukupnya

Pastikan bahan yang akan dimasak cukup sampai terendam saja.

3.Pastikan Terisi

Jangan memanaskan panci presto dalam keadaan kosong agar lebih awet.

4.Jangan Goyang-Goyangkan Panci

Saat proses memasak sedang berlangsung tidak perlu menggoyang-goyangkan panci.

5.Jangan Dibuka Secara Langsung

Jika sering dibuka secara langsung selain membahayakan diri sendiri, hal ini juga membuat panci cepat rusak.

Baca Juga Perhatikan Pemasangan Tabung Gas sebelum Memasak! Rumah Ini Diduga Hancur Karena Ledakan Gas Bocor di https://www.kompas.tv/article/249951/perhatikan-pemasangan-tabung-gas-sebelum-memasak-rumah-ini-diduga-hancur-karena-ledakan-gas-bocor

https://www.kompas.tv/article/249951/perhatikan-pemasangan-tabung-gas-sebelum-memasak-rumah-ini-diduga-hancur-karena-ledakan-gas-bocor

Video Editor & Grafis: Joshua Victor

Artikel ini bisa dilihat di : https://www.kompas.tv/article/252927/hati-hati-saat-pakai-panci-presto-perhatikan-hal-berikut-ini