Chang’E 5 Berhasil Deteksi Air di Bulan

  • 2 years ago
BULAN — Pendarat lunar - Chang’e 5 - milik China telah menemukan bukti adanya molekul air di Bulan.


Penemuan ini berhasil mematahkan perdebatan ilmiah panjang yang mengatakan bahwa permukaan bulan kering.


---


Sejak pertengahan abad ke-20, ilmuwan mengira Bulan sepenuhnya gersang.


Kemudian di tahun 2020 NASA mengkonfirmasi melalui observasi jarak jauh bahwa molekul air harus didistribusikan secara luas di permukaan bulan, meski klaim itu tidak memiliki bukti nyata yang mendukung.


Sampai akhirnya probe bulan Chang’e 5 yang pertama kali tiba di Bulan pada 1 Desember 2020, berhasil membuktikannya.


Chang’e 5 berhasil membawa pulang sampel bulan pada 17 Desember 2020.


Ini adalah misi kembali pertama sampel bulan sejak misi Uni Soviet - Luna 24 - di tahun 1976, menurut jurnal yang dipublikasikan di Science Advance pada Jumat, 7 Januari lalu.



Recommended