Usai Terombang-ambing 3 Hari, Indonesia Akhirnya Tampung Pengungsi Rohingya

  • 2 tahun yang lalu
Setelah sempat terkatung-katung di tengah lautan selama 3 hari, akhirnya kapal kayu yang di tumpangi 100 lebih pengungsi rohingya sandar di Pelabuhan Asean Krueng Geukueh, Aceh Utara, Kamis (31/12/21) malam.



KRI Parang 647 milik TNI AL telah menarik kapal kayu yang ditumpangi 100 orang lebih pengungsi rohingya dari perairan Bireuen ke Pelabuhan Asean, Aceh Utara. Kapal kayu pengungsi rohingya ini memerlukan waktu belasan jam untuk bisa sandar.



Pelabuhan Asean dipilih sebagai sarana sandar agar memudahkan petugas untuk melakukan sterilisasi lokasi diantaranya pemeriksaan kesehatan dan karantina. Keputusan ini di ambil oleh pihak pemerintah Indonesia melalui Kementerian Koordinator Politik Hukum dan Keamanan lantaran mempertimbangkan kondisi darurat yang di alami oleh pengungsi rohingya di atas kapal kayu yang di dominasi oleh perempuan dan anak-anak.



Hai, Sobat Medcom.id! Kalau kamu punya video peristiwa menarik bisa mengirimkannya ke redaksi@medcom.id.
Usai Terombang-ambing 3 Hari, Indonesia Akhirnya Tampung Pengungsi Rohingya